Laboratorium DLH Tanah Bumbu Terima Penghargaan Adi Niti 2024 - Eksplosif

  • Eksplosif

    Media Digital

    Eksplosif™

    Jumat, 13 September 2024

    Laboratorium DLH Tanah Bumbu Terima Penghargaan Adi Niti 2024

    Jakarta,
    Laboratorium Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Tanah Bumbu menerima penghargaan Adi Niti dari Kementerian Linkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) yang diserahkan langsung oleh Menteri LHK, Siti Nurbaya.

    Penyerahan penghargaan tersebut dilakukan pada Pekan Standar Lingkungan Hidup dan Kehutanan (Pesta) tahun 2024 yang berlangsung di Auditorium Gedung Manggala Wanabakti KLHK, belum lama ini.

    Kepala DLH Kabupaten Tanah Bumbu, Rahmad Prapto Udoyo, S.Hut, MP menerima langsung penghargaan tersebut.

    “Kita berkomitmen membangun lab yang berkontribusi dalam mendukung kinerja KLHK di bidang standardisasi instrumen lingkungan hidup dan kehutanan,” kata Rahmad usai menerima penghargaan. (Eks-13)
    👀 6930

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Beranda